MATSAMA TAHUN 2022/2023

SUKSES, KEGIATAN MATSAMA MAN 2 PASURUAN TAHUN INI DITUTUP PENUH KHIDMAH

Sambutan Penutupan Matsama Oleh Waka Kesiswaan Bapak Moh. Saiful Haris

Pasuruan—Kegiatan Masa Ta’aruf Madrasah di MAN 2 Pasuruan sudah memasuki hari terakhir kegiatan yang di mulai pada hari Kamis, 14 Juli 2022 hingga hari ini Ahad, 17 Juli 2022. Kegiatan penutupan kegiatan ini berlangsung di halaman lapangan MAN 2 Pasuruan untuk peserta didik putri dan halaman Gedung SBSN MAN 2 Pasuruan untuk peserta didik putra.

Kepala MAN 2 Pasuruan H. Moh. Irham Zuhdi menyampaikan apresiasi dan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh panitia dan peserta didik baru serta pihak-pihak yang ikut menyukseskan kegiatan Matsama di MAN 2 Pasuruan.

“Kami ucapkan terimakasih kepada panitia dari guru, pegawai, pengurus OSIM yang telah bekerja keras dan ikhlas, sehingga kegiatan Matsama 2022/2023 ini bisa berjalan dengan baik dan lancar,” ujar H. Moh. Irham.

Diakhir sambutannya, Kamad MAN 2 Pasuruan Moh. Irham Zuhdi memberikan motivasi kepada seluruh peserta didik baru, untuk meningkatkan semngat belajar dan mentaati seluruh peraturan di Madrasah. “Kami menantikan prestasi-prestasi baik dalam bidang akademik maupun non akademik dari para peserta didik baru demi mengharumkan nama baik MAN 2 Pasuruan,” harapnya.

Kegiatan Matsama ini dimulai secara bersamaan mulai pukul 07.00 WIB. Kegiatan ini diikuti 184 peserta didik putri dan 118 peserta didik putra serta beberapa dewan guru MAN 2 Pasuruan.

Sebelum acara penutupan dimulai, dilaksanakan apel kesiapan peserta yang di pimpin oleh ketua OSIM putra bagi peserta didik putra dan untuk peserta didik putri di pimpin oleh ketua OSIM putri. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan sambutan sekaligus penutupan acara yang di pimpin oleh Bapak Moch. Saiful Haris, yang berlangsung di halaman Gedung SBSN MAN 2 Pasuruan, sedangkan untuk kegiatan penutupan Matsama peserta didik putri sambutan dan penutupan acaranya juga di pimpin oleh Bapak Moch. Saiful Haris.

Dalam sambutanya Saiful Haris menyampaikan kepada peserta didik untuk mempersiapkan diri dalam menyambut tahun ajaran baru,” ujarnya.  Beliau juga berpesan kepada peserta didik yang hadir untuk belajar lebih giat dan meningkatkan prestasinya.” harapnya.

Di akhir sambutannya Saiful Haris menutup kegiatan Matsama dengan mengucapkan Alhamdulillahi Robbil Alamin dan diiringi tepuk tangan dari para peserta Matsama. Hal ini menandakan bahwa kegiatan Matsama secara resmi di tutup.

Sebelum kegiatan di bubarkan terdapat beberapa kegiatan tambahan yaitu diadakanya Matsama Got Tallent (MGT) menurut Moh. Saiful Haris selaku ketua panitia Mastsama tahun ini, Matsama Got Tallent (MGT) bertujuan untuk mencari bakat dan prestasi yang dimiliki oleh peserta didik baik akademik maupun non akademik, nantinya bakat-bakat tersebut akan disiapkan untuk menyongsong lomba-lomba dan kompetisi di tingkat Kabupaten, Provinsi, dan Nasional yang di selenggarakan oleh Kementrian Agama maupun Kementrian Pendidikan,” pungkasnya.

Setelah kegiatan Matsama Got Tallent (MGT) selesai di lanjutkan dengan acara Ice Breaking untuk menambah keseruan dari kegiatan penutupan Matsama kali ini dan disusul dengan acara pemberian penghargaan kepada siswa yang berprestasi selama pelaksanaan Matsama oleh dewan Guru MAN 2 Pasuruan dan pengurus OSIM, sebagai tanda bahwa mereka sudah resmi menjadi siswa dan siswi MAN 2 Pasuruan.

Di akhir acara untuk menambah kebersamaan dan kedekatan antara panitian dan peserta, tim Matsama MAN 2 Pasuruan mengadakan kegiatan makan bersama. 

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *