HARI SANTRI NASIONAL 2022

MAN 2 PASURUAN BERANGKATKAN SISWA PENERIMA BEASISWA MAROKO PADA UPACARA HARI SANTRI NASIONAL 2022

Upacara Hari Santri Nasional 2022 di Yayasan Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasini

Pasuruan – Seluruh Elemen di bawah naungan Yayasan Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasini termasuk seluruh siswa dan dewan guru MAN 2 Pasuruan mengikuti pelaksaan Upacara Hari Santri Nasional Tahun 2022 yang dilaksanakan di Lapangan SMKN 1 Wonorejo untuk santri putra dan bertempat di halaman SMPU Al-Yasini untuk santri putri, Sabtu (22/10/2022).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara yang bertempat di halaman SMPU adalah perwakilan dari keluarga Ndalem, Ning Nurul. Sedangkan yang bertindak sebagai Inspektur Upacara yang bertempat di Lapangan SMKN 1 Wonorejo adalah Ketua STAI Al-Yasini, Akhmad Syamsul Muniri, M.S.I yang membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia. “Sejak ditetapkan pada tahun 2015, kita pada setiap tahunnya selalu rutin menyelenggarakan peringatan Hari Santri dengan tema yang berbeda. Untuk tahun 2022 ini, peringatan Hari Santri mengangkat tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan. Maksud tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan adalah bahwa santri dalam kesejarahannya selalu terlibat aktif dalam setiap fase perjalanan Indonesia. Ketika Indonesia memanggil, santri tidak pernah mengatakan tidak. Santri dengan berbagai latar belakangnya siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara,” ungkap Muniri.

Lebih lanjut Muniri menyampaikan bahwa Peringatan Hari Santri bukanlah milik santri semata, hari santri adalah milik kita semua, milik semua komponen bangsa yang mencintai tanah air, milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan. “Karena itu, saya mengajak semua masyarakat Indonesia, apapun latar belakangnya, untuk turut serta ikut merayakan Hari Santri. Merayakan dengan cara napak tilas perjuangan santri menjaga martabat kemanusiaan untuk Indonesia,” imbuhnya.

Usai pembacaan sambutan Menteri Agama, dilanjutkan dengan Pembacaan Resolusi Jihad yang dibacakan oleh Pengasuh Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasini, Romo K.H. Abdul Mujib Imron, S.H., M.H.

Upacara Peringatan Hari Santri Tahun 2022 ini dikuti oleh Kepala Madrasah, Kepala Sekolah, Kepala Madin, para guru, para siswa SMK/SMA/MA, siswa MTs dan juga para santri putra dan putri yang ditempatkan secara terpisah, namun pelaksanaan upacara Hari Santri Nasional Tahun 2022 di Yayasan Pondok Pesantren terpadu Al-Yasini tetap berjalan lancar dan khidmat.

Sebelum acara berakhir seluruh peserta upacara menyanyikan Lagu Subhanul Wathon dan Mars Hari Santri secara serentak dan pelepasan salah satu santri PP. Al-Yasini sekaligus murid MAN 2 Pasuruan yang akan menempuh pendidikan lanjut di Maroko melalui jalur beasiswa dari Kementerian Agama RI atas nama M. Nabil Maulana berasal dari Jembrana, Bali. (BAL)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *