DIKLAT ASWAJA

Diklat Modul Ajar Guru LP Ma’arif Kab Pasuruan Oleh Kepala MAN 2 Pasuruan

Kepala MAN 2 Pasuruan Dr. H. Moh. Irham Zuhdi, M.Pd

Semangat Kurikulum Merdeka terus menggema menyambut perubahan. Kali ini Senin, 5/9/2022 PC LP Maarif kab.Pasuruan mengundang guru-guru madrasah untuk ikut diklat Penguatan Guru Aswaja selama 2 hari sejak 5 – 6 September 2022. Berkesempatan menjadi narasumber, Moh. Irham Zuhdi kepala MAN 2 Pasuruan menyampaikan materi Menyusun Modul Ajar atau RPP di hari pertama. Diikuti oleh 30 peserta tk MI/SD, MTs/SMP dan MA/SMA pelatihan berjalan dengan lancar. Dalam satu hari tersebut PC LP Maarif melaksanakan 3 kegiatan berbeda sekaligus diikuti oleh sekitar 200 peserta guru. Dibuka oleh ketua PCNU Kab. Pasuruan KH Imron Mutamakkin, menurut gus Ipong panggilan akrabnya berharap kegiatan ini dapat memotivasi kinerja guru dan meningkatkan oeran serta lembaga Maarif dalam peningkatan SDM. Khusus di pelatihan guru Aswaja, acara dibuka oleh Akhmad Farid ketua PC LP Maarif kab Pasuruan. Dalam arahannya dia berharap guru-guru di lingkungan LP Maarif tumbuh menjadi sosok guru yang memahami tugas dan tanggung jawabnya. Lebih lanjut Moh Irham Zuhdi sebagai pemateri selam 90 menit menyampaikan panjang lebar tentang penyusunan modul ajar yang ia singkat modar, dulu RPP, sebagaimana yg berlaku dalam kurikulum merdeka. Modul ajar ini lebih sedehana dan fleksibel yang memuat profil pelajar pancasila, menurut irham. Modar atau modul ajar adalah acuan pembelajaran di kelas bersama siswa yang dibuat oleh guru berdasar permendikbud ristek nomir 22 Tahun 2016.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *