PERTEMUAN WALI MURID KELAS X

PERERAT SILATURRAHMI, MAN 2 PASURUAN LAKSANAKAN PERTEMUAN WALI MURID KELAS X TAHUN 2022/2023

Waka Kurikulum bapak Farid, Kepala Madrasah bapak Moh. Irham Zuhdi, dan Waka Kesiswaan bapak Moh. Saiful Haris

Pasuruan==MAN 2 Pasuruan mengadakan pertemuan dengan wali murid kelas X tahun ajaran 2022/2023 pada hari Ahad, 4/9/2022 di Gedung Yayasan Nurul Ulum Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasini mulai pukul 08.00 – 10.00 WIB.

Pertemua wali murid kali ini memiliki tema “Membangun Kebersamaan, Tumbuhkan Prestasi Siswa”. Pertemuan ini di buka dan dipimpin oleh kepala madrasah Dr. H. Moh. Irham Zuhdi, M.Pd dan dihadiri oleh pengurus komite MAN 2 Pasuruan yaitu H. M. Saiful Ali, M.Pd.I dan H. M. Nasar, M.Pd.I.

Dalam sambutannya kepala madrasah menyampaikan beberapa informasi penting diantaranya: sejarah terbentuknya MAN 2 Pasuruan, terkait akademik di MAN 2 Pasuruan, tentang kemadrasahan, dan juga menyamakan presepsi antara madrasah dengan wali murid terkait program unggulan MAN 2 Pasuruan yakni Tahfidz Berliterasi.

Salain itu kepala madrasah juga memperkenalkan semua wali kelas X satu persatu. Dilanjutkan dengan penyampain komitmen dari madrasah untuk melayani siswa dalam proses pembelajaran. Karena sejatinya dengan peningkatan pelayanan terkait pembelajaran siswa akan meningkatkan kualitas pendidikan di MAN 2 Pasuruan.

Antusias wali murid dalam mengikuti kegiatan ini yaitu banyak wali murid aktif bertanya terkait pemaparan materi yang sudah disampaikan. Dari jumlah keseluruhan siswa kelas X, sebanyak 90% wali murid hadir pada acara tersebut.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *