PORSENI TINGKAT KKM MAN 2 PASURUAN

PORSENI Tingkat KKM, MANDAPAS Meraih 24 Penghargaan

Pasuruan__MAN 2 Pasuruan meraih 24 piala penghargaan di ajang PORSENI tingkat KKM MAN 2 Pasuruan yang terdiri dari berbagai MA di Kabupaten Pasuruan. Kegiatan ini dilakukan secara offline dari tanggal 20 – 21 Mei 2023 yang berlokasi di 2 tempat. Untuk cabang Olahraga di MA Queen Zam-Zam, Paserpan. Sedangkan cabang Seni di MA Darul Ulum Karang Pandan, Rejoso, Pasuruan.

PORSENI tingkat KKM se- MAN 2 Pasuruan ini bertujuan untuk menyeleksi para kontingen menuju tingkat Kabupaten. Menurut salah satu siswa yang mewakili MAN 2 Pasuruan dalam cabang lomba Design Grafis yaitu Yuliana Farhah kelas XI MIA 2 menungkapkan bahwa perlombaan porseni ini merupakan pengalaman pertamanya.

“Lomba PORSENI ini dapat menambah wawasan saya, terutama pada bidang Design Grafis. Kegiatan PORSENI ini merupakan first time saya mengikuti lomba yang mewakili MAN 2 Pasuruan. Dan alhamdulillah juara 2” Ujar Lina.

Tidak hanya itu, MAN 2 Pasuruan juga mengikuti cabang lomba Olahraga, diantaranya Bulu tangkis, Futsal, Atletik, Pencak silat, Catur, Tenis meja. Sedangkan yang cabang lomba Seni, diantaranya MTQ, MFQ, MKQ, MHQ, Pidato Bahasa Arab, Pidato Bahasa Inggris, Design Grafis, Cipta Baca Puisi, dan Singer.

Untuk para juara 1 dan 2 dari MAN 2 Pasuruan akan melanjutkan perjuangannya untuk mewakili MAN 2 Pasuruan pada PORSENI tingkat Kabupaten yang di gelar pada pertengan Juni mendatang. IPM Mandpas

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *